11 Dec 2024
Tarakan

Zainal Yakin Dapat Restu Gerindra

Zainal Yakin Dapat Restu Gerindra

TARAKAN - Sebagai Ketua Dewan Pembina DPD Gerindra Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang yakin dirinya akan mendapat restu dari Prabowo Subianto untuk diusung sebagai calon Gubernur di Pilkada 2024. 


Nilai tawar Zainal Arifin Paliwang sebagai seorang incumbent, membuat dirinya berpeluang besar untuk dilirik sejumlah parpol di bursa Pilkada sebagai calon Gubernur. Terlebih Zainal Arifin Paliwang menegaskan, dirinya membuka diri kepada semua parpol untuk menjadi koalisi pengusung.


"Partai-partai juga akan melihat hasil survei, nanti finalisasi dari partai itu dari DPP semuanya, yang mana yang akan diberikan rekomendasi," terang Zainal.


Zainal tak menampik, konstelasi politik khususnya Pilkada 2024 untuk calon Gubernur sudah memunculkan sejumlah nama. Berkaca dari penjaringan PKS, sudah ada beberapa figur yang mengambil berkas pendaftaran, yakni Hasan Basri dan Andi Sulaiman.


"Untuk selanjutnya nanti kita lihat sambil berjalan, melihat situasi politik di Kaltara ini. Teman-teman nanti bisa melihat sendiri, kita lihat kemarin ada juga yang sudah mendaftar di PKS juga, ada juga di Golkar. Nanti kita akan lihat perkembangannya," kata Zainal.


Zainal juga percaya diri dan melihat peluang yang besar untuk kembali diusung Gerindra di Pilkada Kaltara. Menurut Zainal, selama ini komunikasi dengan internal Gerindra di Kaltara juga masih berjalan baik.


"Insya Allah saya yakin selaku dewan pembina di partai Gerindra, Insya Allah Gerindra tetap (mengusung). Komunikasi dengan teman-teman pengurus juga masih intens. Tidak mungkin saya sebagai dewan pembina tidak melakukan komunikasi, termasuk juga di partai-partai lain," tukasnya. (*)

Kirim Komentar