Tambahan 2 Kasus Positif Covid-19, Transmisi Lokal Klaster Gowa | Tarakan TV

Keterangan Gambar : Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tarakan. Foto: Arief Rusman/Tarakan TV
TARAKAN
- Terdapat penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 Tarakan sebanyak 2
orang. Yakni Covid 43 inisial RS (57) perempuan dan US (66) laki-laki. Keduanya
merupakan warga RT 10 Kelurahan Selumit.
Kedua pasien positif, kata Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Tarakan Devi Ika Indriarti, sempat melakukan kontak langsung dengan pasien covid 12 dari Klaster Gowa.
"Ada
hubungan dengan klaster Gowa yaitu covid 12. Dia pengembangan dari tracing yang
kami lakukan, walaupun tidak ada gejala," imbuh Devi menerangkan.
Kedua
pasien, lanjut Devi, sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Kota Tarakan (RSUKT)
untuk melakukan isolasi. Itu lantaran hasil tracing yang menunjukkan pasien sempat
melakukan kontak, sehingga dilakukan pengambilan sampel swab.
"Karena dia kontak dengan yang positif, jadi dia dilakukan isolasi dan di bawa ke RSUKT. Tracing kasus dilakukan hari ini," ujarnya.
Reporter: Arief Rusman
Kirim Komentar