29 Mar 2024
Tarakan

Komitmen Realisasi Janji, Demokrat Dukung Khairul 2 Periode | Tarakan TV

Komitmen Realisasi Janji, Demokrat Dukung Khairul 2 Periode | Tarakan TV

Keterangan Gambar : KHAIRUL menerima SK Demokrat untuk Pilkada Tarakan 2018. Foto: Tarakan TV

TARAKAN – Pemerintahan Khairul bersama Effendhi Djufrianto sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tarakan sudah berjalan 2 Tahun lebih. DPC Partai Demokrat Tarakan sebagai pengusung, memberikan apresiasi kepada Khairul atas komitmennya merealisasikan janji politik saat kampanye.

“Pertama, saya selaku ketua DPC partai demokrat kota Tarakan, pengusung utama ya,  kami sebagai partai pengusung cukup bangga karena hampir semua janji politik pak Wali itu berjalan dengan baik,” ujar Ketua DPC Partai Demokrat Tarakan, Herman Hamid.

Janji politik yang sudah direalisasikan diantaranya 1000 sambungan gratis PDAM, dana alokasi khusus RT dan pemberian reward bagi pelajar berprestasi.

Menurut Herman Hamid, langkah Khairul dalam membangun kota Tarakan di tengah situasi ekonomi sulit saat pandemi covid 19 adalah prestasi yang membanggakan.

“Dalam kondisi yang serba sulit ini covid 19, belum lagi ditinggalkannya hutang kurang lebih hampir Rp 420 miliar, pak wali bisa membangun kota tarakan. Dan pembangunan itu terjadi sampai di tingkat RT,” jelas dia.

Berbagai paket stimulus pun telah dikeluarkan oleh Pemkot Tarakan, mulai dari pemberian bantuan bagi warga yang rentan dan terdanmpak hingga ke relaksasi pemungutan pajak daerah bagi sektor usaha yang terdampak selama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Upaya ini mampu menahan laju kontraksi ekonomi. Tercatat, pertumbuhan Ekonomi Kota Tarakan pada tahun 2020 tumbuh minus di angka -0,78% dibandingkan dengan tahun sebelumnya dengan inflasi yang terjaga pada angka 1,15% Angka pertumbuhan ekonomi ini masih berada di atas pertumbuhan ekonomi Kalimantan Utara sebesar -1,11% dan nasional yang berada di angka -2,07%.

Di bidang kesehatan, Pemerintah kota telah melakukan pemenuhan kecukupan biaya operasional kesehatan. Saat ini juga telah dioperasikan puskesmas 24 jam seperti Puskesmas Juata dan Karang Rejo (24 jam umum) serta Puskesmas Sebengkok (24 jam khusus persalinan). 

Rumah Sakit Umum Kota Tarakan (RSUKT) yang telah dioperasikan pada Maret 2019 juga terus berbenah dan melakukan langkah strategis dalam meningkatkan kualitasnya. Rumah sakit yang telah terakreditasi ini telah ditetapkan sebagai Badan Layanan Usaha Daerah sehingga lebih mandiri dan berdaya saing.

Peningkatan layanan RSUKT juga telah dilaksanakan antara lain dengan pemenuhan kebutuhan tenaga medis dan telah bekerja sama dengan BPJS kesehatan. Di masa pandemi Covid-19, RSUKT juga berada di garda terdepan dalam penanganan pasien Covid-19 dan pelayanan tes PCR Swab Test bagi masyarakat.

Melihat komitmen tersebut, DPC Partai Demokrat Tarakan memberikan sinyal dukungan untuk kembali mengantarkan Khairul sebagai Wali Kota Tarakan pada Pilkada 2024 mendatang.

“Insya Allah 2024, ya tidak mendahului tuhan yang maha kuasa, melihat kinerja pak Khairul kami tetap komitmen membantu beliau untuk mewujudkan kota Tarakan menjadi Smart City,” terang Herman Hamid. (AR)

Kirim Komentar